Skip to content
sewwing 4
Cetak Pola 1
cuting 2
previous arrow
next arrow

GACIMA Group Merupakan Perusahaan Garment yang berkembang dan terus mengedepankan kualitas guna memenuhi kebutuhan garment di seluruh Indonesia dan terus meningkatkan kualitas sehingga mendapatkan respon positif di hati masyarakat.

GACIMA Group memiliki sejarah panjang hingga bertahan sampai saat ini. Berawal dari mimpi ingin membangun usaha sendiri di bidang garment, dengan membuat baju dan celana sedikit demi sedikit akhirnya berkembang, dari awalnya menumpang menjahit di tempat orang sampai membuka konvensi sendiri dengan jumlah karyawan sebanyak 15 orang. Dan kini keberadaannya telah memberikan manfaat lebih banyak bagi masyarakat dengan mampu memperkerjakaan lebih dari 200 karyawan

Seiring berjalannya waktu, produk-produk yang dihasilkan oleh GACIMA Group mendapatkan sambutan sangat positif dari pasar. Guna memperkuat bisnis yang dibangun maka, pada tanggal 28 Juli 2021 perusahan akhirnya memilki badan hukum dengan nama PT. Indo Gaya Nusantara. Adanya badan hukum membuat optimis brand Retama, R nine T, Gacima , SANAA akan semakin lebih dikenal oleh masyarakat Indonesia.

Terus mempertahankan kualitas produk menjadi visi utama GACIMA Group dalam menjalankan usahanya. Berbekal konsistensi inilah kini GACIMA Group telah memiliki grosir di sejumlah daerah.
Bahkan sejak tahun 2020 sampai saat ini mendapat kepercayaan menjadi vendor di salah satu perusahaan plat merah yakni Pertamina. Selain itu juga menjadi vendor di Kepolisian dan tidak menutup kemungkinan akan terus berkembang ke perusahaan-perusahaan swasta dalam pembuatan seragam.


Dengan terus mempertahan kualitas yang terbaik, GACIMA Group optimis produknya akan semakin diterima di hati masyarakat Indonesia.
Hingga saat ini GACIMA Group fokus dalam mengembangkan produksi kemeja koko atau Kemko dengan brand Retama. Selain itu juga mengembangkan Retama Kids dan Kurta Style.
Dengan terus mempertahankan kualitas produk, GACIMA Group optimis bisa memiliki store di daerah seluruh Indonesia dengan brand Retama.